Mbay, Vox NTT– Kepada Badan Penanggulangan Bencana Alam Daerah (BPBD) Nagekeo, Bernabas Lambar mengatakan, semua kecamatan di kabupaten itu rawan bencana alam.
Menurut dia, hampir merata di tujuh kecamatan yang ada di Kabupaten Nagekeo ditimpa bencana alam selama satu bulan terakhir.
“Kejadian bencana alam yang terjadi di wilayah Kabupaten Nagekeo ada sekitar 20-an yang meliputi, banjir, tanah longsor, angin puting bliung serta kebakaran. Kejadian bencana itu, hampir semua kecamatan yang ada di kabupaten Nagekeo,” kata Bernabas yang temui di ruang kerjanya belum lama ini.
Dia menjelaskan, hampir semua pemukiman warga di tujuh kecamatan tersebut berada di dataran rendah dan perbukitan.
Itulah sebabnya, daerah-daerah tersebut rentan terkena dampak bencana alam seperti, banjir dan longsor.
Untuk meminimalisasi jumlah korban akibat bencana alam, pihak BPBD Nagekeo sudah mengimbau setiap kantor kecamatan sebagai pemilik otoritas kewilayahan.
Melalui mereka bisa menyampaikan informasi kepada masyarakat agar tetap waspada akan bencana alam.
Kata Bernabas, pihaknya telah memberikan bantuan bagi warga di Nagekeo yang terkena dampak bencana. Kendati memang, sejauh ini ia mengakui masih ada korban bencana yang belum mendapatkan bantuan.
“Bantuan itu tentunya ada perbedaan yakni, dilihat dari kerusakan. Namun ada yang belum diberi bantuan, nanti di tahun 2018 baru kita memberikan bantuan,” ujarnya.
Penulis: Arkadius Togo
Editor: Adrianus Aba