Ende,VoxNtt.com-Logistik pemilihan kepala desa serentak yang akan dilaksanakan pada Kamis (15/12/2016) sedang didistribusikan ke sejumlah wilayah di Kabupaten Ende.
Beberapa wilayah yang jangkauan jauh seperti Kecamatan Kotabaru dan Kecamatan Maurole sudah didistribusikan terlebih dahulu.
Asisten 1 Setda Ende, Kornelis Wara di ruang kerjanya menjelaskan logistik yang digunakan berupa kotak suara dan bilik suara atas kerjasama dengan pihak KPU Ende.
Sementara ini, panitia pilkades sedang berkoordinasi dengan beberapa dinas seperti Dinas Perhubungan untuk membantu mendistribusikan logistik ke beberapa wilayah tersisa.
“Hari ini sudah tahap pendrompingan suara baik kotak suara maupun bilik suara. Distribusi untuk wilayah jauh seperti Kecamatan Maukaro dan Kotabaru. Beberapa wilayah lain masih koordinasi.”Ujar Kornelis, Selasa (13/12).
Ia menambahkan, pendistribusian logistik berdasarkan jumlah wilayah desa yang akan dilakukan pilkades. Dari 88, sisa 87 desa yang memenuhi persyaratan dan siap melaksanakan pemilihan secara serentak.
Dijelaskan Kornelis, satu desa lainnya yakni Desa Nuaone, Kecamatan Detusoko tidak memenuhi persyarakat. Oleh karenanya, pemilihan akan ditunda pada tahun berikutnya.
“Penundaan karena persyaratan tidak memenuhi. Mereka mengirim tiga calon tapi dua calon tidak memenuhi persyaratan. Jadi, pemilihannya ditunda. Pendistribusian logistik juga akan disesuaikan.”Kata Kornelis yang juga Wakil Ketua Panitia Pilkades serentak tahun 2016.
Sementara itu, Camat Ndona, Yohanes R. Demu mengungkapkan pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak keamanan setempat untuk mengamankan logistik pemilu. Logistik diamankan sementara di kantor camat lalu akan didistribusikan sehari sebelum pemilihan.
“Kami sudah berkoordinasi semua termasuk dengan kepolisian dan dandramil. Kita harap semua berjalan dengan tertib dan tanpa hambatan.”Ujar Camat Yohanes saat ditemui di Kantor Bupati Ende.**(Ian/VoN)
Foto Feature: Asisten 1 Ende dan juga sebagai Wakil Ketua Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak, Kornelis Wara, saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Selasa (13/12/2016).