VoxNtt.com-Sempat tertinggal lebih dulu, Inter Milan akhirnya berbalik menang atas Chievo Verona. Dua gol di menit-menit akhir memastikan Nerazzurri menang 3-1.
Seperti dilanzir dari Detik.com Inter yang Menjamu Chievo di Giuseppe Meazza, Minggu (15/1/2017) dinihari WIB, Inter tertinggal lebih dulu lewat gol Sergio Pellissier di menit ke-34.
Meski lebih banyak mengancam di babak pertama, tuan rumah gagal menyarangkan gol di paruh ini.
Inter baru menyamakan kedudukan di menit ke-69 lewat Mauro Icardi. Saat laga tampak akan berakhir imbang, dua gol tercipta.
Ivan Perisic membawa Inter berbalik unggul di menit ke-86. Sebuah gol lain dari Eder di masa injury time menegaskan kemenangan La Beneamata.
Tiga poin ini mengantarkan Inter naik ke posisi enam sementara dengan nilai 36 dari 20 pekan. Sementara Chievo tertahan di peringkat 11 dengan 25 angka.
Jalannya Pertandingan
Inter punya kans bagus di menit ke-12 pertandingan kala umpan silang Christian Ansaldi ditanduk Mauro Icardi. Upaya Icardi cuma melebar tipis.
Sebuah percobaan dari Roberto Gagliardini dari luar kotak penalti, enam menit kemudian, ditepis oleh Stefano Sorrentino.
Inter terus melancarkan tekanan, dengan sepakan Danilo D’Ambrosio melambung tipis. Sementara upaya lain dari Icardi dari sudut sempit kembali melebar.
Antonio Candreva melepaskan sepakan dari luar kotak penalti pada menit ke-27, namun bisa ditahan kiper. Tendangan lain darinya di menit ke-29 cuma memaksa Sorrentino menepis bola ke atas mistar.
Sepakan jarak dekat Ivan Perisic di menit ke-30 juga digagalkan kiper. Asik menyerang, Inter malah kemudian kebobolan oleh Chievo.
Dari sepak pojok, bola lambung hasil sepakan Valter Birsa disambut dengan sepakan voli Sergio Pellissier. Bola meluncur deras tanpa bisa diantisipasi Samir Handanovic.
Inter melanjutkan tekanannya di sisa babak pertama. Upaya Perisic cuma menyentuh bagian luar tiang gawang Chievo, sementara sundulan Icardi dihalau Sorrentino. Inter tertinggal 0-1 di paruh pertama.
Selepas restart, Inter langsung mendapatkan ancaman serius dari Chievo. Tapi Handanovic sigap menghalau upaya Pellissier.
Sementara Sorrentino melanjutkan performa apiknya, menggagalkan peluang Icardi dari jarak dekat dan dua kali sepakan dari Eder.
Inter pada prosesnya mendapatkan gol penyama kedudukan di menit ke-69, saat umpan silang Candreva dicocor Icardi.
Inter terus menggempur Chievo. Sepakan Perisic melebar tipis di menit ke-74, sebagaimana upaya Icardi di menit ke-80. Percobaan Eder di menit ke-85 mengarah ke gawang, tapi dihentikan Sorrentino.
Usaha Inter kembali berbuah hasil di menit ke-86. Menerima umpan dari Icardi, Perisic melewati penjagaan Nicolas Spolli dan menaklukkan Sorrentino.
Di masa injury time, Inter diuntungkan kesalahan fatal pertahanan Chievo. Rodrigo Palacio merebut bola back-pass dan mengoper ke Eder, yang lantas menuntaskan peluang. (Pablo/VoN)