Labuan Bajo, Vox NTT- Akhir-akhir ini, masalah virus corona (Covid 19) telah menjadi perhatian publik.
Segala bentuk pencegahan penyebaran Covid-19 telah dilakukan oleh Pemerintah, TNI, Polri dan masyarakat.
Hal yang sama pula dilakukan oleh Komunitas Pemuda Kuwu (KPK) Mbaumuku, Kelurahan Mbaumuku, Kecamatan Mbaumuku, Kabupaten Manggarai.
Untuk mencegah penyebaran Covid-19, KPK Mbaumuku melakukan penyemprotan cairan disinfektan di setiap rumah warga dan tempat ibadah.
Sekretaris KPK Mbaumuku Agustom Ricky mengatakan, kegiatan sosial dalam hal mencegah penyebaran Covid-19 akan terus dilakukan beberapa hari ke depan.
“Kami melaksanakan kegiatan penyemprotan cairan disinfektan di wilayah Kelurahan Mbaumuku di rumah warga dan lokasinya di RT 06, 07, 08, 09,” ungkap Ricky saat dihubungi VoxNtt.com, Rabu (25/03/2020).
Selain rumah warga kata dia, KPK juga melakukan penyemprotan di fasilitas publik seperti SPBU Mbaumuku, kompleks pertokoan, bengkel, serta tempat usaha lainnya dan juga di Gereja Kristus Raja Mbaumuku.
“Kami menggunakan alat yang memadai. Ada 25 pemuda yang ikut terlibat dalam kegiatan ini,” jelasnya
Ricky menambahkan ke depan kegiatan ini terus dilakukan dalam rangka mendorong langkah pencegahan penyebaran Covid-19 di Mbaumuku.
Penulis: Sello Jome
Editor: Ardy Abba