Borong, Vox NTT- Kepala Dinas Lingkungan Hidup Daerah Manggarai Timur (DLHD Matim), Donatus Datur, turun lokasi untuk memantau pembersihan rumput liar sepanjang jalan Peot menuju Lehong.
“Selama ini perhatian kita di jalur utama di atas to, sementara ini sudah dibangun sudah berapa tahun tetapi orang tidak lewat karena hutan, terasa sempit. Sekian badan jalan kebanyakan rumput,” ungkap Donatus kepada VoxNtt.com, Selasa (27/07/2021).
Donatus berkeinginan agar semua fasilitas yang sudah dibangun bisa dimanfaat dan tidak boleh hanya untuk pamer.
“Intinya bahwa, saya mau kota Borong semua fasilitas yang sudah dibangun harus bisa dimanfaat. Jangan hanya dibangun untuk jadi pamer yang tidak ada guna,” tegasnya.
Dikatakan, jalur tersebut biasa disebut Jalur 30 dan mesti dibersihkan supaya tidak terjadi kecelakaan untuk pengendara.
“Kalau terjadi tabrakan siapa yang rugi, kita semua yang rugi. Oleh karena itu harus dibersihkan,” ungkap Donatus.
Menurut Donatus pihak Dinas PUPR memberikan respons baik atas permintaan pihak DLHD untuk membersihkan rumput tersebut. Sebab alat loader yang digunakan adalah milik Dinas PUPR.
Kemudian, pihak DLHD juga punya niat untuk menanam pohon di pinggir jalan seperti nangka dan mahoni.
“Kita mau tanam nangka sepanjang jalan ini ke sana, yah nangka. Atau mahoni, yah mahoni,” tutupnya.
Penulis: Filmon Hasrin
Editor: Ardy Abba