Penulis: Irvan Kurniawan

Atambua, Vox NTT- Bulog Atambua terus melakukan upaya demi menjaga kestabilan harga di pasaran. Upaya yang dilakukan Bulog Atambua berupa Gerakan Stabilisasi Pangan (GSP) yang dilakukan secara rutin dan Operasi Pasar (OP)  di wilayah kerja Bulog Atambua yang meliputi kabupaten Belu, Malaka dan TTU. Untuk kegiatan Operasi Pasar, Bulog Atambua sudah berhasil menjual 200 ton beras sepanjang Desember hingga Januari dengan harga 8.100  sesuai sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri. Dengan harga jual tersebut, distributor hanya diijinkan untuk menjual beras ke konsumen dengan kisaran harga  Rp.8.500 hingga Rp. 9.800. Simon Lakapu, Kepala Bulog Atambua kepada awak media di ruang kerjanya Selasa, (16/1/2018)…

Read More

Atambua,Vox NTT- Satuan Tugas (Satgas) Yonif Raider 712/Wiratama memusnahkan barang bukti berupa Bahan Bakar Minyak (BBM) serta minuman keras (sopi)  illegal di akhir purna tugas sebagai Satgas Pamtas RI-RDTL di wilayah Sektor Timur, Belu. Disaksikan awak media di Mako Satgas 712/Wiratama Selasa, (16/1/2017), barang bukti BBM yang dimusnakan sebanyak 11.230 liter yang terdiri dari, bensin 1.810 liter, solar 230 liter dan minyak tanah 9.190 liter. Barang bukti yang dimusnahkan merupakan hasil akumulasi operasi selama sembilan bulan bertugas di perbatasan Belu. Dalam kegiatan pemusnahan barang bukti pagi tadi, empat ton BBM jenis bensin 1.810 liter, solar 230 liter, Mitan 9.190 liter…

Read More

Kupang, Vox NTT- Sejumlah masyarakat yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Tolak Tambang Sabu Raijua menyambangi kantor Komisi IV DPRD Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa, (16/1/2018). Mereka tiba sekitar pukul 11.00 Wita. Kehadiran mereka untuk menolak segala aktivitas pertambangan yang dilakukan PT. Cromindo Lestari dan PT. Tiga Mas Nusantara. “Wilayah Eksploitasi mangan berada pada kawasan Cagar Budaya yakni Kolorae di Desa Pedarro dan kawasan upacara adat di desa Mehona dan Kolo Merabbu di Desa Dainao,” kata Jefri Eri Lobo selaku koordinator aliansi tolak tambang saat berdialog dengan komisi IX DPRD Provinsi NTT dan Dinas Pertambangan Provinsi NTT, di Aula Komisi…

Read More

Ende, Vox NTT-Sebagian besar wilayah selatan Pulau Flores dilanda cuaca ekstrem sejak sebulan terakhir. Kondisi ini membuat para nelayan yang tersebar di wilayah pesisir timur hingga barat Kabupaten Ende, tak melaut. Akibatnya, pasokan ikan menurun dan harganya merangkak naik. Muhammad Ali (32), pedagang ikan asal Kelurahan Mbongawani, Kecamatan Ende Selatan mengaku harga ikan rata-rata naik. Salah satu yang disebut Ali adalah harga ikan cakalang yang naik hingga Rp 35 ribu sampai Rp 50 ribu per ekor. “(Ikan cakalang) naik dari 20 ribu. Ya, karena cuaca yang kurang baik,”kata dia saat ditemui Voxntt.com di Pasar Mbongawani, Selasa (16/01/2018) siang. Ali mengaku,…

Read More

Labuan Bajo, Vox NTT-Kepala Dinas Kesehatan Manggarai Barat, dr. Imaculata V. Djelulut, merespon adanya distribusi biskuit MP-ASI di seluruh puskesmas, puskesmas pembantu (pustu) dan polindes dengan mengeluarkan surat pemberitahuan dengan nomor: Dinkes. 449/22/I/2018. Surat tertanggal 15 Januari 2018 itu ditujukan kepada UPT puskesmas di seluruh Kabupaten Manggarai Barat. Adapun isinya sebagai berikut: Segera melaporkan: data sasaran, jumlah biskuit makanan tambahan balita umur 6-59 bulan yang sudah didistribusikan dan sisa stok biskuit dimaksud selambat-lambatnya 17 Januari 2018. Menginformasikan ke Dinas Kesehatan Kabupaten Manggarai Barat, terkait ada/tidak adanya peredaran biskuit MP-ASI untuk anak usia 12-24 bulan di wilayah kerja masing-masing. Ditemui di…

Read More

Labuan Bajo, Vox NTT-Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Nasdem Manggarai Barat, Edi Endi, menegaskan, pembagian biskuit MP-ASI di Pustu Melo, Desa Liang Ndara, Kecamatan Mbeliling, bukan berasal dari dinas kesehatan Manggarai Barat. “Terkait yang ditanya bahwa biskuit yang dibagi bukan berasal dari dinkes Mabar”, tegas Endi melalui pesan WhatsAppnya, Selasa (16/01/2018). Lebih lanjut Endi tegaskan, pembagian biskuit tersebut berasal dari pengurus Dewan pimpinan pusat (DPP) partai Nasdem atas nama Emy Hafid. “Kami diberitahu oleh salah satu pengurus DPP atas nama ibu Emy Hafid bahwa ada kiriman biskuit untuk anak anak yang berumur 0 sampai 2 tahun”, tegasnya. Pembagian biskuit…

Read More

Labuan Bajo, Vox NTT-Kegiatan pos pelayanan terpadu (posyandu) di puskesmas pembantu (pustu) Melo, Desa Liang Liang Nadara, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat pada Senin (15/01/2018) agak berbeda dengan bulan-bulan sebelumnya. Perbedaan itu tampak pada makanan pendamping (biskuit) Air Susu Ibu (MP-ASI) yang sudah dilapisi dengan stiker partai NasDem di bagian kulit luarnya. Aslinya, setiap bungkusan yang berisi 6 bungkusan kecil dilapisi dengan plastik bening sehingga tulisan MP-ASI berlogo Kementerian Kesehatan RI dapat terlihat dengan jelas dari bungkusan terluar. Selain itu, stiker yang sama juga ditemukan di bagian luar kardus. Maria Firmina Beci, kepala pustu Melo, Desa Liang Ndara, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten…

Read More

Soe, Vox NTT- Kejaksaan Negri Timor Tengah Selatan (TTS) menerima data temua sebesar Rp. 8 miliar dari pemerintah kabupaten TTS pada 8 Januari 2018 lalu. Pemda TTS menyerahkan data temuan tersebut dari total anggaran yang diduga diselewengkan sebesar 24 Miliar. Data temuan ini sedang ditelusuri Kejari TTS setelah dibongkar Salmun Tabun beberapa waktu yang lalu. “Nyanyian” SalmunTabun yang merupakan mantan Sekda TTS tersebut juga diakui oleh Kepala Inspektorat Esterina Banfatin. “Baru sebagian yang Pemkab serahkan dengan jumlah temuan sebesar 8 Miliar,” terang Kajari  TTS, Oscar Douglas Riwu yang ditemui media ini di kantor Kejari TTS Selasa (16/1/2018). Menurut Oscar sisanya sebesar…

Read More

Kupang, Vox NTT- Kepala kepolisian daerah (Kapolda) Nusa Tenggara Timur (NTT), Irjen Pol Raja Erizman mengatakan akan fokus pada pengamanan pemilihan kepala daerah (Pilkada) NTT tahun ini. Hal ini disampaikan Erizmen saat upacara  serah terima jabatan kapolda NTT  dari Irjen Pol Drs. Agung Sabar Santoso kepada Irjen Pol  Drs. Raja Erizman, di lapangan Polda NTT, Senin (15/1/2018). “Pengamanan Pilkada jadi fokus kami untuk saat ini mengingat tahapannya sudah berjalan,” kata Erisman kepada wartawan usai upacara tersebut. Kapolda baru NTT ini juga mengingatkan anggota kepolisian di NTT untuk bersikap netral dalam Pilkada. “Kita harus netral, dan siap untuk mengamankan pilkada yang…

Read More

Kefamenanu,Vox NTT-Pasangan Calon gubernur dan calon wakil gubernur NTT Marianus Sae-Emi Nomleni dijadwalkan akan segera berkunjung ke kabupaten TTU pada Jumat (19/01/2018). Tujuan kunjungan tersebut guna bertemu langsung dan berdialog dengan kader partai pengusung dari PDIP serta PKB. Selain bertemu kader partai pengusung, MS-EN juga dijadwalkan akan menemui para relawan serta berdialog dengan masyarakat setempat. “Saya baru di kontak tadi kalau pak Marianus mau berkunjung ke TTU hari Jumat nanti jadi kita masih mau gelar rapat dengan partai koalisi dulu” jelas Sekretaris DPC PDIP TTU, Hendrikus Frengki Saunoah saat ditemui media ini di posko pemenangan koalisi kerakyatan yang terletak di…

Read More