Labuan Bajo,VoxNtt.com- Ketua DPRD Manggarai Barat (Mabar) Belasius Jeramun meradang melihat tumpukan sampah yang berserahakan di bukit cinta,Desa Batu Cermin, Kecamatan Komodo, Senin (27/2/2017) sore.
Bukit cinta merupakan sebuah spot wisata andalan di Labuan Bajo pada tahun 2015 lalu. Pengunjung mulai tinggalkan tempat terindah menyaksikan sunset itu lantaran setiap harinya dipenuhi sampah.
Belasius Jeramun melihat langsung sampah yang berserakan itu saat melewati jalur itu untuk berolahraga.
Raut wajah dari politisi Golkar itu tampak kesal dan marah besar lantaran sampah yang diperkirakan sudah Dua hari itu belum dibersihkan oleh intansi terkait yang mengurus sampah di Mabar.
“Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Mabar sepertinya tidak mau mengurus sampah lagi. Sangat disayangkan,jika mereka (BLHD) tidak melihat sampah ini,” kata Jeramun.
Menurutnya, keberadaan sampah di bukit cinta sangat menganggu. Apalagi area ini sering dilewati wisatawan di Labuan Bajo dan bukit cinta perna menjadi spot wisata yang ramai dikunjungi di Labuan Bajo. Jika dibiarkan tidak terurus,maka lama-lama Labuan Bajo akan tinggalkan wisatawan.
Belasius Jeramun juga menyayangkan ulah oknum di Labuan Bajo yang sengaja membuang sampah di Bukit cinta. Menurutnya, ada unsur kesengajaan orang membuang sampah di tempat itu. Padahal, semua orang Labuan Bajo sudah mengetahui bukit cinta merupakan sebuah spot wisata yang sangat bagus.
“Saya meminta pihak Satuan Pol PP Mabar untuk melakukan patroli setiap hari bahkan malam hari orang-orang yang sengaja membuang sampah di bukit cinta, sebab di duga orang yang membuang sampah di bukit cinta sepertinya mengunakan kendaraan,” tegas Jeramun.
Seperti di ketahui, Desember 2016 lalu Satuan Pol PP Mabar menangkap Dua oknum yang mengunakan kendaraan pick up yang kedapatan membuang sampah dari kantor Garuda Labuan Bajo.
Pihak Satuan Pol PP sempat melakukan pemeriksaan terhadap Dua oknum yang tidak bertanggungjawab itu.Namun hasil pemeriksaan belum ditindaklanjuti, padahal Perda tentang sampah sudah ada di Mabar. (Gerasimos Satria/VoN)