Bajawa, Vox NTT– PT PLN Rayon Bajawa menjamin pasokan listrik di Kabupaten Ngada dan Nagekeo aman menjelang Lebaran.
Pihak PLN menjamin bakal aman karena daya listrik dinilai cukup memasuki Lebaran 2017.
Demikian hal itu disampaikan Manajer PT PLN Rayon Ngada, Mashuri kepada VoxNtt.com, Kamis (22/6/2017).
Dia mengatakan saat ini total daya listrik di Kabupaten Ngada mencapai 6,7 megawatt dengan beban puncak harian tertinggi mencapai 5,8 megawatt.
Ditambah lagi jelang Lebaran 1 megawatt. Artinya, pasokan listrik di Wilayah Ngada dan Nagekeo terbilang aman.
Dari sisi jaringan, tambah Mashuri, PLN telah melakukan pemeliharaan secara rutin sebelum Lebaran.
Mashuri berharap tidak ada kendala jaringan selama hari raya umat Muslim itu. Meskipun demikian, pemadaman yang bersifat lokal masih bisa saja terjadi.
“Pemadaman ini biasanya disebabkan oleh adanya gangguan pada jaringan akibat cuaca,” katanya.
Dikatakan, selama Lebaran PLN juga tetap menyiagakan personel baik di sisi pembangkitan, distribusi, hingga pelayanan pelanggan.
“Ini bentuk tanggung jawab PLN. Meskipun lebaran personil tetap siaga. Bahkan petugas ada piket khusus,” kata Mashuri. (Arkadius Togo/VoN)