Borong, Vox NTT- Warga Kampung Wangkung, Desa Tengku Leda, Kecamatan Lamba Leda, Kabupaten Manggarai Timur (Matim) digegerkan dengan penemuan sesosok mayat di hutan Wangkung, Jumat (10/11/2017).
Informasi yang dihimpun VoxNtt.com, penemuan itu bermula pada Kamis, 09 November sekitar pukul 06.00 Wita, seseorang yang diduga masih hidup ditemukan Fidelis sedang bertelungkup di atas tanah di hutan Wangkung.
Fidelis yang adalah seorang warga asal Wangkung tersebut menemukannya saat ia pulang dari kebun.
Di Tempat Kejadian Perkara (TKP), Fidelis dikabarkan kaget melihat orang yang terbaring dengan perut ke bawah tersebut.
Lantaran takut mendekatinya, ia terpaksa langsung pulang ke rumah di kampung Wangkung.
Setibanya di kampung Wangkung, Fidelis kemudian menyebarkan informasi tersebut kepada warga lainnya.
Gaspar Jeti, salah seorang warga Wangkung yang mendengar cerita itu kemudian memutuskan untuk melaporkannya ke pihak kepolisian di Subsektor Benteng Jawa.
Orang yang ditemukan Fidelis tersebut kemudian diketahui bernama Sisilia Dias (75). Dia adalah warga asal Kedel, Desa Watu Lanur, Kecamatan Poco Ranaka.
Penemuan Nenek Sisilia itu turut menghebohkan warga Benteng Jawa dan sekitarnya.
Informasi itu pun akhirnya sampai ke telinga keluarga korban yang kurang lebih selama satu pekan terakhir mencarinya.
Selanjutnya, pada Jumat (10/11/2017) sekitar pukul 08.00 Wita Kepala Pos Polisi Subsektor Benteng Jawa bersama keluarga korban mendatangi hutan Wangkung.
Di hutan itu, polisi dan keluarga melakukan upaya pencarian. Setelah beberapa saat melakukan pencarian, polisi dan keluarga kemudian berhasil menemukan korban.
Saat ditemukan, Nenek Sisilia sudah tak bernyawa lagi. Ia terbujur kaku sekitar 20 meter dari lokasi penemuan Fidelis sebelumnya.
Polisi kemudian melakukan indentifikasi dan selanjutnya korban diserahkan kepada keluarga untuk disemayamkan di kampung Kedel.
Penulis: Nansianus Taris
Editor: Adrianus Aba