Borong, Vox NTT-Polemik penyalahgunaan mobil ambulance di Kabupaten Manggarai Timur (Matim) terus bergulir.
Pada Sabtu, 29 September 2018, VoxNtt.com kembali mendapatkan pengaduan dari salah satu sumber terkait penggunaan mobil ambulance jatah puskesmas Bea Muring, Kecamatan Poco Ranaka.
“Pagi kaka, saya ada lihat berita menyangkut mobil ambulance di Dinkes matim tadi. Di Dinkes ada ambulance jatah untuk puskesmas Bea Muring, tetapi dipakai Sekretaris Dinkes. Itu hari kami mau pergi ambil, orang dinas bilang mobilnya masih dipakai oleh Sekretaris Dinas,” tulis salah satu sumber asal Bea Muring yang tak mau namanya dimediakan melalui pesan singkat kepada VoxNtt.com, Sabtu pagi.
Sumber itu mengaku, sudah empat tahun puskemas Bea Muring tidak ada mobil ambulance. Padahal masyarakat sangat membutuhkannya.
“Saya dapat informasi dari teman bahwa mereka suruh ambil hari Senin depan. Harapannya jadi. Kami selama ini kewalahan tidak ada ambulance,” katanya.
Sementara itu, Kadis Kesehatan Matim Dr. Surip Tintin sudah dikonfimasi VoxNtt.com melalui pesan WhatsApp-nya, Sabtu pagi.
Baca Juga: Mobil Ambulance Digunakan Pejabat, Kadis Kesehatan Matim Apatis
Pesan itu masuk, tetapi tidak digubris Kadis Tintin. Hingga berita dirilis pun, dia belum merespon pesan tersebut.
Penulis: Nansianus Taris
Editor: Ardy Abba