Borong, Vox NTT-Kepala Desa Colol Kecamatan Poco Ranaka Timur, Valentinus Tombor meminta Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur (Pemkab Matim) agar menyikapi penebangan hutan di Lok Pahar Colol.
Valens Khawatir, jika masyarakat terus merambah hutan untuk dijadikan lahan perkebunan, maka suatu saat pasti akan punah.
Ia mengaku, belum lama ini banyak masyarakat yang merambah hutan di Lok Pahar dan di sekitarnya.
Pohon-pohon besar di lokasi tersebut hampir dibabat habis tanpa ada kontrol.
“Kami berharap Pemda (Matim) bisa segera menyikapi hal ini. Hutan sudah terancam hilang. Kalau tidak disikapi, nanti berbahaya untuk lingkungan,” ujar Kades Valens kepada VoxNtt.com, baru-baru ini.
Menurut Valens, ia menyampaikan itu bukan berarti melaporkan ada penebangan hutan di Lok Pahar dan sekitarnya. Tetapi, mengingatkan agar Pemkba Matim mengambil sikap sebelum hutan dibabat habis.
Penulis: Nansianus Taris
Editor: Ardy Abba