Mbay, Vox NTT- Menyongsong perayaan Natal 25 Desember 2018, para pemuda di Kelurahan Lape, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo membangun puluhan pohon Natal di sepanjang jalan Soekarno Hatta- Penginanga.
Selain pohon Natal, ekspresi kegembiran pemuda Lape menyambut hari kelahiran Yesus Kristus itu juga diisi dengan menata dan meriasi lampu jalan warna-warni.
Para pemuda kreatif asal Lape ini mengerjakan pohon Natal selain menyambut hari kelahiran Yesus Kristus, juga ingin mempercantik wilayah mereka.
Penginisiasi kegiatan, Mateus Bhuku mengaku, pengerjaan pohon Natal semacam ini dilakukan setiap tahun menjelang tanggal 25 Desember. Namun hasil riasan kali ini lebih banyak dan indah dari tahun-tahun sebelumnya.
Menurut dia, selain meriahkan pesta Natal dan tahun baru, pernak pernik ini juga merupakan bentuk kepedulian pemuda Lape terhadap keindahan kota.
“Sebagai daerah dengan mayoritas umat Katolik, setiap perayaan besar gereja harus dibuat meriah,” ujar Bhuku.
Alexander Meka, tokoh muda Lape mengatakan, wilayah itu sebagai pintu gerbang Kota Mbay. Karena itu menyongsong perayaan Natal, Lape harus dibuat beda agar para tamu mendapat sambutan dengan nuansa Natal yang meriah.
Ia berharap, ke depan pemuda Lape diberi ruang oleh Pemda Nagekeo untuk melakukan kreasi-kreasi positif.
Penulis: Arkadius Togo
Editor: Ardy Abba