Mbay, Vox NTT-Pemerintah Pusat (Pempus) di bawah kemimpinan Joko Widodo dan Jusuf Kalla mengalokasikan anggaran sedikitnya Rp 34 triliun pada tahun 2018-2019 untuk menambah jariangan air minum bersih dan bangun 7 waduk di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
” Tahun 2018-2019 ini Pemerintah Pusat menganggarkan Rp 34 triliun untuk NTT. Uang itu digunakan sambungan air bersih ke rumah warga dan bangun 7 waduk di NTT, salah satunya waduk (Lambo) di Nagekeo,” ujar anggota DPR RI, Johnny G. Plate saat reses di Kampung Enek, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo, Jumat (1/3/2019).
Baca Juga: Johnny Plate Minta Para Kades Gunakan Dana Desa dengan Baik
Dia mengatakan, dengan adanya penambahan air bersih dan pembangunan 7 waduk di NTT bisa sedikit menjawab penderitaan masyarakat soal air.
Selain itu, kata Johnny, untuk meningkatkan ketahanan air dan pangan di provinsi yang rawan air itu, terutama pada musim kemarau.
“Kita berharap pembangunan secara bertahap ini ke depan bisa menjawab kebutuhan masyarakat di daerah ini, tentu peran pemerintah daerah juga sangat diperlukan seperti menyiapkan lahan dan masyarakatnya agar pembangunan infrastruktur bisa masuk,” kata anggota Komisi XI DPR RI itu.
Menurutnya, selain air bersih Pempus juga menganggarkan puluhan triliun di NTT untuk membangun infrastuktur di tahun 2019 ini.
“Semoga dana itu bisa menjawab kebutuhan masyarakat di NTT terkait jalan dan jembatan,” ujarnya.
Penulis: Arkadius Togo
Editor: Ardy Abba