Labuan Bajo, Vox NTT- Pelaku pariwisata Matheus Siagian mendukung kehadiran Grab Car di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat (Mabar), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Menurutnya, kehadiran Grab di Labuan Bajo akan menyediakan transportasi yang lebih murah dan terjangkau bagi masyarakat.
“Tentunya jasa angkutan yang biasa mematok tarif sendiri akan merasa terusik dengan kehadiran Grab. Namun bagi masyarakat umumnya kehadiran Grab akan menolong sekali, selain hanya transportasi warga, Grab juga bisa dipakai mengirim barang. Hal ini bisa membantu warga yang mau pesan makanan dari rumah, dan lain-lain,” ungkap Matheus saat dihubungi VoxNtt.com, Kamis (17/10/2019).
Matheus mengatakan, kehadiran teknologi ini harus disambut dengan positif.
“Jangan sampai daerah kita tertinggal sama daerah lain, hanya karena sopir-sopir tidak mau belajar pakai teknologi baru,” tandasnya.
Matheus menegaskan, masyarakat harus menjadi bagian dari kemajuan. Bukan bagian dari yang menghambat kemajuan.
“Teknologi itu kawan bukan lawan, siapa yang tidak mau ikut arus akan tertinggal di belakang,” tegasnya.
Untuk diketahui, sebelumnya Asosiasi Angkutan Wisata Darat (AWSTAR) menolak keras kehadiran Grab Car di Labuan Bajo.
Baca: Tolak Kehadiran Grab Car, AWSTAR Beberkan Sejumlah Persoalan Angkutan Darat
Adapun alasan AWSTAR menolak karena ruang pekerjaan mereka akan menjadi sempit jika Grab hadir di Labuan Bajo.
Baca Juga: Anas Undik, The Widow Who Needs Help
Penulis: Sello Jome
Editor: Ardy Abba