Ruteng, Vox NTT – Salah satu penghuni Lapas Rutan Ruteng, Kabupaten Manggarai, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Yohanes Mahe (30) ditemukan tewas gantung diri di belakang bengkel kerja Lapas Rutan, Minggu (15/12/2019).
Korban diketahui berasal dari Lagur, Desa Bulan, Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai.
Informasi yang diperoleh VoxNtt.com, kejadian tersebut pertama kali diketahui oleh tahanan Lapas Ruteng atas nama Markus Mone (39).
Penemuan mayat tersebut bermula ketika saksi tidak melihat korban di dalam Gereja Lapas sekitar pukul 07.30 Wita.
Sebab itu, ia kembali mengecek korban di ruangan tahanan, namun tidak ditemukan.
Selanjutnya, saksi tersebut menyisir di beberapa ruangan dan melihat korban telah gantung diri di belakang bengkel kerja Lapas Ruteng.
Selanjutnya, ia melaporkan kejadian tersebut kepada Piket Lapas, Dominikus Dhadjo.
Pukul 08.20 Wita, Piket Lapas melaporkan kejadian tersebut kepada Piket SPKT Polres Manggarai.
Pukul 08.30 Wita, Piket Fungsi dan Indentifikasi Polres Manggarai yang dipimpin oleh KSPKT III AIPDA I Dewa Gede Veda mendatangi TKP. Di sana, Polisi langsung melakukan olah TKP.
Berdasarkan hasil pemeriksaan tim medis dan Pulbaket di lapangan diduga kuat korban meninggal dunia akibat gantung diri.
Motif gantung diri yang dilakukan korban belum dapat dipastikan dan sedang dilakukan pendalaman oleh pihak Kepolisian.
Pukul 09.20 Wita, korban dibawa ke ruang jenazah RSUD dr. Ben Mboi Ruteng.
Informasi yang dihimpun pula, kesimpulan dari pemeriksaan tidak ditemukan adanya tanda- tanda kekerasan.
Dugaan sementara korban meninggal akibat bunuh diri dan diperkirakan telah meninggal dunia kurang lebih di atas 2 jam, sebelum ditemukan.
Saat ini, jasad korban masih berada di ruangan jenazah RSUD dr. Ben Mboi Ruteng sambil menunggu keluarganya.
Penulis: Pepy Kurniawan
Editor: Ardy Abba