Maumere, Vox NTT- Dana Desa Nenbura, Kecamatan Doreng, kabupaten Sikka, NTT raib di tangan pencuri.
Uang sebesar Rp 84 juta lebih tersebut diduga dicuri dari tempat penyimpanan di rumah Bendahara Desa, Theresia Yasinta, RT 015/RW 005, Dusun Doreng, Desa Nenbura.
“Informasinya uang tersebut dicairkan seminggu yang lalu sebesar Rp 200 juta lebih. Sebagiannya suda dipakai untuk membiayai sejumlah kegiatan di desa,” ungkap Kapolsek Bola, Ipda Daniel Melkianus Tunu kepada VoxNtt.com via telepon pada Sabtu (15/2/2020) malam hari.
Yasinta dan suaminya baru menyadari rumah mereka dimasuki pencuri kurang lebih pukul 03:00 dini hari Sabtu (15/2/2020).
“Diduga waktu kejadian kurang lebih pukul 02:00 dinini hari,” Daniel menambahkan.
Pihak Polsek Bola yang mendapatkan laporan dari Pemdes Nenbura langsung melakukan pengumpulan informasi awal di TKP.
Pencuri diduga melancarkan aksinya dengan memanjat ventilasi belakang dan masuk ke dalam rumah.
BACA JUGA: Berita Seputar Desa di NTT
Selain uang, turut dicuri sejumlah handphone genggam, buku bank, sarung dan buku tabungan koperasi serta kartu ATM.
“Kami sudah koordinasi dengan Kasat Reskrim Polres Sikka untuk mengirimkan Tim Identifikasi untuk melakukan olah TKP,” terang Daniel.
Sementara itu, Kepala Desa Nenbura, Petrus Petu yang dihubungi media ini sejak siang tadi belum memberikan tanggapan.
Penulis: Are De Peskim
Editor: Irvan K