Labuan Bajo, Vox NTT- Kegiatan patroli gabungan di wilayah Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai terus dilakukan setiap harinya. Kegiatan ini dalam rangka ‘Operasi Aman Nusa II Cegah Penyebaran Virus Corona (Covid-19)’.
Operasi gabungan kembali dilakukan di Reo, ibu kota Kecamatan Reok pada Rabu (15/04/2020) malam.
Kegiatan itu melibatkan Kapolsek Reo Ipda Alvian Hidayat, bersama Sekcam Reok Ahmad Paku, Lurah Mata Air Rita Udin, dan Lurah Baru Yoseph Susarso.
Selain itu melibatkan 7 personel Polsek Reo, 4 anggota Koramil 1612-03 Reo dan 2 orang anggota Sat Pol PP.
Patroli gabungan itu menyasar ke sejumlah tempat keramaian. Hal ini untuk mengantisipasi adanya pengumpulan massa dan membubarkan kerumunan warga untuk kembali ke rumah masing-masing.
Patroli difokuskan pada tempat yang ramai dikunjungi masyarakat Kecamatan Reok.
Tempat-tempat itu yakni Pelabuhan Laut Kelas II Reok, tempat pelayanan internet gratis, Kantor Camat Reok, pemukiman masyarakat Kota Reo, Terminal Gadong, dan sejumlah kios.
Kapolsek Reo Alvian Hidayat mengatakan dari sejumlah tempat yang menjadi tempat sasaran patroli, tim gabungan menemukan masih banyak orang yang suka berkumpul.
Tidak hanya itu, ungkap dia, petugas gabungan juga menemukan 2 orang pemuda dan 4 orang pemudi di Terminal Gadong, Desa Salama yang sedang duduk berkumpul.
“Ke-6 orang tersebut juga diarahkan agar kembali ke rumahnya masing – masing,” ungkap Alvian kepada VoxNtt.com.
Sebelum membubarkan warga kata Alvian, dirinya juga memberikan imbauan.
“Kami imbau agar warga mengikuti imbauan pemerintah tentang pencegahan penyebaran virus corona (Covid -19). Tidak melakukan kegiatan berkumpul yang melibatkan orang banyak, selalu jaga kebersihan diri dan lingkungan. Kurangi aktivitas di luar rumah jika tidak ada keperluan atau kepentingan,” tandasnya.
Dia menambahkan, patroli gabungan dilaksanakan untuk memastikan masyarakat patuh pada anjuran pemerintah agar tetap di rumah dan mengurangi kegiatan dalam rangka mencegah penyebaran Covid–19.
Untuk diketahui, patroli gabungan berakhir pada pukul 23.00 Wita, dengan situasi aman terkendali.
Penulis: Sello Jome
Editor: Ardy Abba