Kefamenanu, Vox NTT- Tanggal 01 Juli 2021 mendatang seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia akan merayakan hari Bhayangkara ke-75.
Menyambut hari bersejarah tersebut, Polres TTU pun tak ketinggalan menggelar sejumlah kegiatan. Salah satunya dengan menggelar vaksin Covid-19 secara massal, Sabtu (26/06/2021).
Terpantau VoxNtt.com, kegiatan vaksinasi Covid-19 digelar oleh instansi yang dipimpin oleh AKBP Nelson Felipe Dias Quintas itu tersebar di 13 titik. Salah satu titik berada di Kota Kefamenanu, tepatnya di gereja GMIT Imanuel Kefamenanu.
Sementara 12 titik lainnya pada sejumlah kecamatan yang tersebar di Kabupaten perbatasan RI-RDTL itu.
Kabag Ops Polres TTU AKP Yohanis Bastian Simon kepada wartawan mengungkapkan pelaksanaan vaksin di setiap titik ditargetkan diikuti oleh 200 hingga 500 orang.
Menurutnya, stok vaksin untuk pelaksanaan vaksinasi massal mencukupi. Pihak Kepolisian secara
khusus mendapat alokasi vaksin Sinovac.
“Untuk masyarakat dalam kota itu selain di Gereja Imanuel juga di Puskesmas Nunpene dan juga puskesmas yang lain,” tutur AKP Yohanis.
Sementara itu, Ketua Majelis GMIT Imanuel Kefamenanu Pendeta Marselina Tanaep mengungkapkan pelaksanaan vaksinasi tahap 1 ini akan diikuti oleh kurang lebih 200 jemaat.
Ia berharap dengan dilaksanakannya vaksinasi ini, ke depan pelayanan jemaat kembali normal seperti sebelumnya.
“Ini kami dahulukan yang setiap hari berurusan dengan pelayanan untuk jemaat,untuk jemaat yang lain akan menyusul karena masih ada tahap berikutnya,” tuturnya.
Penulis: Eman Tabean
Editor: Ardy Abba