Kefamenanu, Vox NTT- Lima (5) jabatan perwira di lingkup Polres TTU resmi diserahterimakan dari pejabat lama ke baru, Jumat (18/03/2022).
Ke-5 jabatan perwira yang diserahterimakan dalam upacara yang dipimpin oleh Kapolres AKBP Moh. Mukhson itu yakni jabatan Kabag Ops dari pejabat lama AKP Johanis Bastian Simon kepada AKP Wastoro, Kabag SDM dari pejabat sebelumnya AKP Yoseph Baun kepada AKP Usman Hendaru serta Kasat Lantas Polres TTU dari pejabat lama AKP Firamuddin kepada Iptu Marten Luter Peterson Riu.
Selain itu, Sertijab juga dilakukan pada dua (2) jabatan Kapolsek. Keduanya, yakni Kapolsek Insana Utara dari sebelumnya Iptu Dominggus N.S.L Duran kepada Iptu Yohanes Bara Puka dan Kapolsek Insana yang sebelumnya ditempati oleh Iptu Alfonsius V.Nahak kepada Iptu Anselmus Pera.
Terpantau, upacara Sertijab yang digelar sekitar pukul 07.30 Wita itu dihadiri juga oleh Wakapolres TTU Kompol Herman Lona serta para perwira dan anggota Polres TTU.
Kapolres TTU AKBP Moh.Mukhson kepada wartawan usai upacara Sertijab memgaku dirinya memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas dedikasi dan kerja-kerja dari para pejabat lama yang diganti selama bertugas di Polres TTU.
Menurutnya, kerja-kerja dari para pejabat teras telah membawa dampak positif baik bagi masyarakat maupun kepada institusi Polres TTU sendiri.
Ia berharap apa yang sudah diperbuat selama ini di Polres TTU juga dapat diterapkan di tempat tugas yang baru nantinya.
“Dengan wilayah dan jangkauan pelayanan yang cukup luas, saya menilai para pejabat lama cukup sukses dan mampu menjalankan tugas dan kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan,” tutur AKBP Mukhson.
AKBP Mukhson pada kesempatan itu juga menyampaikan selamat bertugas kepada para pejabat yang baru.
Ia berharap para pejabat yang baru dapat menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik sesuai amanah dan kepercayaan yang diberikan.
“Kepada pejabat yang baru tadi saya sudah sampaikan kita harus bertugas secara cepat, ikhlas dan tuntas,” tegasnya.
Penulis: Eman Tabean
Editor: Ardy Abba