Jakarta,VoxNtt.com – Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) asal provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Adrianus Garu meminta pemerintah Rusia untuk melakukan investasi ke provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
NTT dianggap sebagai provinsi yang potensial untuk mengembangkan usaha karena memiliki kekayaan alam dan komoditi.
“Tadi saya minta ke pak Dubes agar melihat NTT. Lakukan investasi ke sana. Ada banyak hal yang bisa dilakukan di sana”, ujar Andre Garu di gedung DPD, Jakarta, pada Rabu (30/11/2016).
Hal tersebut dikatakan Andre usai mendampingi Ketua DPD Mohammad Saleh menerima Duta Besar (Dubes) Rusia untuk Indonesia, Mikhail Yurievich Galuzin di gedung DPD.
Lebih lanjut Andre menuturkan sektor pertanian, pariwisata, infrastruktur, pendidikan, dan kelautan menjadi basis dari program yang bisa dijadikan sebagai sektor unggulan untuk bekerja sama antar provinsi NTT dan Rusia.
Ia menyebutkan, pariwisata di NTT sedang tumbuh pesat. Beberapa destinasi internasional ada di sana seperti Komodo, Kelimutu, dan Wae Rebo. Kemudian ada destinasi menarik di Riung, Kupang, Alor, Larantua, Rote dan Sumba.
“Dalam sektor kelautan, NTT adalah provinsi kepulauan. Ada banyak hasil laut yang bisa dikelola, seperti rumput laut di Pulau Rote dan Alor. Sementara dalam infrastruktur, NTT masih sangat butuh pembangunan infrastruktur yang masif. Sebab, NTT merupakan provinsi yang memiliki infrastruktur terbelakang,” terangnya.
Dia menambahkan pihaknya juga meminta Rusia agar memberikan beasiswa lebih banyak kepada pelajar dari NTT agar bisa belajar di Rusia. Hal itu menurutnya agar bisa mendorong peningkatan sumber daya manusia di NTT.
“Semua hal itu telah saya sampaikan ke Bapak Dubes. Responnya sangat baik,” tuturnya.
Menurut dia, Dubes Rusia berjanji akan mengunjungi NTT. Pihak Rusia akan mempelajari apa yang bisa diinvestasikan di NTT.
“Nanti kami dorong Pemda di NTT untuk menjawab peluang ini. Itu kesempatan bagi provinsi NTT untuk bisa lebih maju dan berkembang lagi”, tutup Andre. (Ervan Tou/VoN)
Foto Feature: Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) asal provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Adrianus Garu berpose bersama Duta Besar (Dubes) Rusia untuk Indonesia, Mikhail Yurievich Galuzin. (Foto: Ervan Tou/VoN)