Penulis: Irvan Kurniawan

Ruteng, Vox NTT- Anastasia, gadis asal Kampung Bere, Desa Liang Bua, Kabupten Manggarai membutuhkan uluran tangan Pemerintah Kabupaten Manggarai untuk pengobatan sakit yang dideritanya. “Keluarga sangat berharap ada bantuan Pemkab Manggarai,” kata Nani Suwardi mewakili keluarga Anastasia. Gadis berusia 24 tahun ini didiagnosis menderita tumor di batang hidungnya sejak enam tahun terakhir. Akibatnya putri dari pasangan Gaspar  Kondo (alm) dan Lusia Banut kesulitan bernafas. Di tengah kondisinya yang kritis, keluarga saat ini mengalami kendala biaya pengobatan untuk menyembuhkan penyakit itu. Lusia Banut, sang ibu mengatakan putrinya itu mulai merasa sakit sejak tahun 2011 silam. Awalnya Anastasia mengeluh sakit di hidungnya. Kemudian timbul benjolan…

Read More

Kupang, Vox NTT- Setelah resmi diusung tiga partai (Demokrat, PKPI dan PKS), paket HARMONI (Benny K. Harman-Benny A. Litelnoni) akan mendaftar sebagai Cagub-Cawagub ke KPU NTT pada tanggal 8 Januari 2018 mendatang. Prosesi pendaftaran ini akan diwarnai pertunjukan pakaian adat NTT karena setiap peserta wajib menggunakan atribut adat masing-masing daerahnya. “Koalisi pengusung HARMONI mengusung spirit kebhinekaan, maka cagub-cawagub beserta rombongan pada saat pendaftaran paket ini akan memakai busana adat berbagai etnis di Indonesia” tutur sekretaris DPD Partai Demokrat Fernandus Leu, di Aula Sekretariat DPD Demokrat NTT, Senin, (02/01/2018) siang. Menurut Ferdi, NTT telah lama menjadi rumah bersama semua suku, ras, dan agama. “Spirit…

Read More

Oleh: Har Yansen Mahasiswa STFK Ledalero Tinggal di Unit Yosef Freinademetz-Ledalero Pada awal abad ke-20 filsuf perempuan berkebangsaan Yahudi, Hannah Arendt, pernah mendiagnosis adanya patologi masyarakat modern. Patologi itu bernama “perasaan ditinggalkan” (Gefuhl der Verlassenheit). Perasaan ini muncul ketika manusia tidak mampu beradaptasi dengan gaya hidup modern. Manusia merasa ditinggalkan karena peradaban modern telah menghancurkan cara-cara hidup tradisional, adat istiadat, kebiasaan dan institusi yang diwariskan turun temurun. Manusia yang dirundung “perasaan ditinggalkan” mulai mencari perlindungan pada komunitas primodialnya. Maka lahirlah kelompok-kelompok primodial seperti sosialisme, nasionalsosialisme dan fasisme. Sosialisme, nasionalsosialisme dan fasisme memberikan penekanan pada komunitas atas dasar kesadaran kelas, ras,…

Read More

Labuan Bajo, Vox NTT-Jenazah WNA asal Swedia, Patrice Cyrille Marie Worth (76) akhirnya ditemukan  mengapung di dekat Pulau Siaba Kecil, Kawasan Taman Nasional Komodo (TNK) pada Selasa, (02/01/2018). Jenazah awalnya ditemukan sejumlah nelayan dan kapal pesiar yang sedang melakukan perjalanan wisata di kawasan TNK. Jenazah ditemukan mengapung dengan posisi telungkup dengan mengenakan pakaian selam berwarna hitam bercorak biru. Kondisi jenazah sudah sulit dikenal karena beberapa bagian tubuhnya sudah hancur. Tim SAR Gabungan dari Basarnas Maumere, Basarnas Pos Manggarai, Polairud Polda NTT dan Baharkam, KPLP Labuan Bajo, dan TNI Angkatan Laut melakukan evakuasi terhadap jenazah pada pukul 17.25 WITA. Jenazah langsung dibawa ke…

Read More

Maumere,Vox NTT- Hiruk pikuk lalu lintas dan kemeriahan perayaan pergantian tahun menjadi kisah tragis bagi seorang pemuda asal Manggarai Timur. Hironimus Albert alias Hilbert asal Nempong, Dampe, Manggarai meninggal di RSUD dr. T.C. Hillers Maumere pada Senin (1/1/2018) kurang lebih pukul 14.30 sore hari. Hilbert mengalami kecelakaan pada Minggu (31/12/2017) malam kurang lebih pukul 20:00 wita di depan tempat penggilingan kopi Bionic, Kampung Kabor, Maumere. Naasnya, sejak dilarikan ke UGD oleh warga sekitar lokasi sampai dengan meninggal, tidak ada satu pun keluarga yang mendampingi korban. Keluarga bahkan baru mengetahui keberadaan Hilbert setelah meninggal. Informasi yang diperoleh VoxNtt.com dari salah seorang…

Read More

Kupang, Vox NTT- Tiga partai pengusung paket HARMONI (Benny K. Harman-Benny A. Litelnoni) yang terdiri dari Partai Demokrat, PKPI dan PKS sepakat membentuk tim gabungan yang bernama Koalisi Kebhinekaan dengan slogan “Kita Bhinneka, Kita Harmoni”. Nama dan slogan dari koalisi ini disepakati dalam pertemuan pimpinan ketiga partai dan simpatisan paket HARMONI pada hari ini, Sabtu (30/12/2017) di Rumah Harmoni, Jl. Sam Ratulangi II, Kelapa Lima Walikota, Kupang. Sekertaris DPD Demokrat NTT, Ferdi Leu dalam press rilis yang diterima media ini menegaskan Koalisi Kebhinekaan merupakan ciri khas masyarakat NTT yang memiliki keberagaman suku, agama, ras dan golongan. “Semangat Bhinneka Tunggal Ika…

Read More

Kefamenanu,Vox NTT-Kerinduan para murid dan guru-guru SDN Banoko di desa Hauteas Barat, Kecamatan Biboki Utara, Kabupaten TTU untuk mendapatkan ruang kelas baru akhirnya terjawab. Pada tahun 2018, Pemda TTU melalui dinas pendidikan pemuda dan olahraga(PPO) siap membangun 3 ruang kelas baru bagi sekolah yang beberapa waktu lalu rubuh  karena tertiup angin kencang dan hujan lebat itu. Selain SDN Banoko, instansi yang dipimpin oleh Emanuel Anunu tersebut juga akan membangun ruang kelas baru di SMPN Noebesi, Desa Noepesu, Kecamatan Miomafo Barat. Pembangunan ruang kelas baru di 2 sekolah tersebut menggunakan dana alokasi khusus (DAK). “Tahun 2018 ini kita dapat dana DAK…

Read More

Kefamenanu,Vox NTT-Pembangunan gedung kantor baru dinas kesehatan kabupaten TTU yang dikerjakan oleh PT. Rinjani Karya Abadi terancam mangkrak. Pasalnya masa kontrak pembangunan gedung yang bersumber dari APBD TTU seharusnya sudah selesai pada tanggal 29 Desember 2017, namun progres pengerjaan baru sekitar 30-an persen. Pantauan media ini pada Jumat (29/12/2017) di lokasi pembangunan, tampak belasan tenaga kerja  masih sibuk mengerjakan pembangunan gedung yang sudah mulai dikerjakan sejak bulan Agustus 2017 lalu. Di sisi kiri bangunan sudah mulai dipasang tembok dari batu merah sedangkan di sisi kanan gedung hanya tiang tembok yang sudah berdiri. Yoksan Bureni selaku panitia pelaksana kegiatan (PPK) saat…

Read More

Kupang, Vox NTT- Satuan Tugas (Satgas) Human Trafficking  Polres TTS berhasil menangkap tersangka kasus human trafficking,  AM alias BM di Liliba Kecamatan Oebobo Kota Kupang pada Kamis (28/12/2017) . Tersangka merupakan DPO dalam kasus human trafficking dengan korban Ance Yuliana Punuf. Penangkapan tersangka BM dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polres TTS, IPTU Yohanes Suhardi, dibantu aparat intel Polsek Kelapa Lima Kota Kupang beserta Tim Penyidik TPPO Bareskrim Mabes Polri. Informasi yang diperoleh media ini di Mapolres TTS, terduga pelaku merupakan pengirim TKW/TKI ilegal yang sudah lama menjalani profesi tersebut. BM merupakan sosok penting dalam perusahaan pengirim tenaga kerja ilegal yakni  PT. Bidar yang pernah…

Read More

Atambua,Vox NTT- Semangat Damai Natal di wilayah perbatasan Belu harus terus dijaga, dibina sehingga situasi perbatasan antara Indonesia dan Timor Leste tetap kondusif. Agar damai tetap terawat, pemuda harus berani tampil beda. Refleksi Natal harus benar-benar diwujudkan. Demikian disampaikan Romo Yoris Giri, Pr dalam Seminar Sehari yang digelar Lembaga Peduli Masyarakat Timor Indonesia (LPMTI) Cabang Belu di Hotel Paradiso wilayah Timor Barat, Kamis (28/12/2017). Menurut Romo Yoris, supaya damai natal bisa terwujud, manusia perlu memperbaiki hubungannya dengan Tuhan,  alam dan hubungan dengan sesama. “Salah satu pemberian kita yang terbaik untuk bangsa yakni menciptakan kedamaian, ketentraman, keharomisan. Itu suatu kebanggaan bagi bangsa,”…

Read More