Penulis: Irvan Kurniawan

Kupang, VoxNtt.com-Bencana banjir bandang yang terjadi di Kabupaten Malaka menjadi pelajaran bagi pemerintah setempat. Daya rusak dari banjir tersebut salah satunya disebabkan oleh debit air sungai yang membesar dan melewati kapasitas aliran. Hujan lebat menyebabkan runtuhnya bendungan alam yang terjadi pada alur hulu dan bendungan atau tanggul buatan. Mengantisipasi terjadinya banjir susulan di musim hujan berikutnya, bupati terpilih kabupaten Malaka, Simon Nahak akan segera melakukan tindakan antisipatif. “Harus keruk lumpur di Bendungan Benenain dan pasang bronjong yang tinggi dan tebal,” ungkap Simon Nahak, Sabtu (03/04/2021). Ide tersebut akan dia laksanakan setelah dirinya bersama Kim Taolin wakil Bupati Malaka Terpilih dilantik.…

Read More

Kefamenanu, Vox NTT-Puluhan rumah warga di kota Kefamenanu kabupaten TTU terendam banjir, Minggu (04/04/2021). Puluhan rumah warga tersebut tersebar di kelurahan Benpasi, Kefa Selatan, Bansone dan Maubeli kecamatan Kota Kefamenanu. Rumah-rumah ini mulai terendam banjir sejak Minggu dini hari. Pantauan media ini di lokasi banjir di kelurahan Kefa Selatan yang terletak tepat di belakang Rutan Kefamenanu, tampak rumah yang tergenang kebanyakan di bantaran kali Tauf. Akibat luapan banjir dari kali Tauf itu, rumah warga yang terletak kurang lebih 30 meter dari kali ikut terendam. Genangan air yang menggenangi rumah dan jalan raya naik hingga mencapai pinggang orang dewasa. Kepala BPBD…

Read More

Labuan Bajo, Vox NTT- Sejumlah rumah dan kapal rusak akibat dihantam gelombang laut setinggi 3 meter di Pulau Messah, Desa Pasir Putih, Kecamatan Komodo, Manggarai Barat (Mabar) Jumat (02/04/2021). Informasi yang dihimpun VoxNtt.com kurang lebih ada sebanyak 4 rumah dan 4 kapal milik warga yang mengalami rusak berat. Selain rumah dan kapal, tanggul penahan gelombang ikut rusak dan satu unit dermaga umum rusak berat. Seorang warga Pulau Messah, Rasuing menjelaskan, sejumlah mengalami kerugian terlebih rumah warga yang terletak di dekat pesisir laut. Kondisi itu terjadi kata dia, dengan tanggul penahan air laut yang telah rusak. “Kerusakan rumah warga akan semakin…

Read More

Kupang, VodxNtt.com-Tokoh Katolik dan politisi senior Senayan, DR. Benny K Harman, ikut merenungkan kisah sengsara dan kebangkitan Tuhan Yesus. Menurut pria yang biasa disapa BKH itu, Yesus adalah tokoh yang sangat radikal di zamannya. Dia melawan tradisi kesewenang-wenangan penguasa yang membelenggu kebebasan umat-Nya. “Atas konsistensi sikap-Nya itu, Ia rela disiksa, didera, dicemeti, dan dipaku di kayu salib hingga wafat,” tulis jebolan Seminar Pius XII Kisol ini di laman Twitternya. Dalam perannya sebagai anggota DPR RI, BKH mengaku selalu menghidupi spiritualitas Yesus dalam dinamika politik. Ia memang selalu tampil garang dalam mengeritisi kebijakan pemerintah dan getol menyuarakan semangat anti-korupsi. Tak jarang…

Read More

Dari data ini terungkap sebaran sapi terbanyak ada di Pulau Timor dengan jumlah 737.948 ekor. Populasi ternak yang paling banyak di Provinsi NTT adalah babi dengan jumlah 2.432.501 ekor pada tahun 2019. Selain babi, sapi juga merupakan ternak unggulan dari NTT dengan populasi mencapai 1.087.615 pada tahun 2019. Di pulau Timor, jumlah sapi paling banyak terdapat di kabupaten Kupang yakni mencapai 239. 239 ekor. Jumlah ini mengalami kenaikan sebanyak 11.542 ekor dari tahun 2018 yang berjumlah 227. 697 ekor. Sementara di Pulau Flores, jumlah sapi terbanyak ada di kabupaten Ngada dengan jumlah 43. 436 ekor. Angka ini mengalami kenaikan dari…

Read More

Kupang, Vox NTT-Fransisko Bessie selaku kuasa hukum Keluarga Konay geram terhadap upaya klaim oleh Viktoria Anin dan kuasa hukumnya terhadap tiga bidang lahan di Kupang. “Mereka tidak mendapatkan data yang akurat. Kalau mereka punya data valid mereka tidak akan jauh-jauh ke sini. Tahun 1993 bapak mereka sudah kalah melawan Konay. Tahun 2005 mereka melawan Bapak Dominggus Konay perkara yang sama untuk obyek yang sama tidak bisa di ulang. Yunus Daniel Samadara dan Pelipus Kolo sudah kalah berdasarkan putusan pengadilan tinggi Kupang,” ujar Bessie saat jumpa pers di Kupang, Selasa 30 Maret 2020 siang. Menurutnya, pihak Viktoria Anin dan kuasa hukumnya…

Read More

Kupang, VoxNtt.com-Merespons manuver politik yang dilakukan oleh kubu KSP Moeldoko terkait konferensi pers di Hambalang dan pernyataan KSP Moeldoko di akun media sosialnya, partai Demokrat kembali buka suara. Pertama, mereka menyebut, ada upaya dari kubu KSP Moeldoko untuk mendegradasi Partai Demokrat dengan mengangkat isu Hambalang, setelah kubu KSP Moeldoko tidak mampu menunjukkan legalitas penyelenggaraan KLB, yang nyata-nyata adalah perbuatan melawan hukum. Kedua, ada upaya KSP Moeldoko untuk mendiskreditkan Partai Demokrat dengan isu pertentangan ideologi menuju Pemilu 2024. “Kami semua bertanya: Pertentangan ideologi seperti apa yang KSP Moeldoko maksudkan? KSP Moeldoko harus menjawab pertanyaan mendasar ini, agar tidak menyulut kemarahan kader…

Read More

Kupang, VoxNtt.com-Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menyatakan tidak pernah mengetahui kabar tentang hadiah mobil Suzuki Ignis kepada Nadia Riwu Kaho, sebagaimana disebutkan dalam berita yang beredar. “Saya tidak tahu terkait hadiah mobil ini ade. Saya belum pernah dengar,” ujar Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi NTT, Jelamu Ardu Marius kepada wartawan, Senin (29/03/2021). Marius pun menyarankan agar Nadia lebih proaktif mendatangi pemrov NTT untuk mengklarifikasi dugaan penipuan tersebut. Permintaan ini, bukan tanpa alasan, Nadia Riwu Kaho dan ibu kandungnya, Rosca Riwu Kaho diduga melakukan penipuan dengan mencatutkan nama Pemprov NTT sebagai pemberi hadiah berupa sebuah mobil Suzuki Ignis. Mobil…

Read More

Kupang, VoxNtt.com-Pasangan suami istri (Pasutri), Dacosta dan Yuliana Hipa mengungkap keterlibatan Miss Indonesia asal NTT, Nadia Riwu Kaho dalam kasus dugaan penipuan uang puluhan juta rupiah. Dacosta, kepada wartawan melalui video call, Jumat (27/03/2021) mengaku bahwa ia pernah transfer uang ke Nadia Riwu Kaho. “Ia (Nadia) sendiri yang menghubungi saya. Justru karena dia sendiri yang menghubungi beta (saya) karena itu saya percaya, ” katanya. Ia mengaku kalau ia mengenal Nadia sebelum menjadi Miss Indonesia, bahkan sebelum masuk kuliah. “Karena beta kenal dengan dia  sebelum dia jadi putri NTT, bahkan dia sebelum masuk kuliah, beta su kenal dia. Waktu dia omong…

Read More

Oleh: Matilde Stiman Pengajar di SMKN 1 Labuan Bajo, Editor pada Website Komodo Wander Fun Tour Labuan Bajo sudah sangat populer dengan keindahan wisata laut dan wisata bawah lautnya. Nama pulau-pulau eksotik seperti Pulau Komodo, Pulau Rinca, Pulau Padar, Pulau Kanawa, Pulau Kelor, dll mungkin tak asing lagi bagi Anda. Pulau-pulau ini tak hanya eksotik dan fotogenik, tapi juga sungguh-sungguh menyajikan keindahan alam yang otentik, baik keindahan pulaunya maupun keindahan baharinya. Itu yang sudah umum diketahui banyak orang, khususnya mereka yang suka berwisata dan traveling. Namun, masih banyak yang belum tahu bahwa keindahan di kawasan pariwisata super premium Labuan Bajo…

Read More