Kupang, Vox NTT- Himpunan mahasiswa Alumni SMAK Pancasila Borong (HIMAPAN) Kupang mengisi hari valentine day dengan mengunjungi Panti Sonaf Manekan Kota Kupang.
Kegiatan itu berlangsung di Aula Panti Asuhan Sonaf Maneka Kupang, Minggu ( 18/02/2018).
Ketua umum HIMAPAN Kupang Ambrosius Nawar, mengatakan, kunjungan tersebut merupakan kegiatan sosial dalam rangka merayakan valentine day bersama.
“Ini merupakan bentuk kepedulian keluarga besar Himpunan Mahasiswa Alumni SMAK Pancasila Borong Kupang terhadap saudara-saudari yang ada di Panti Asuhan Sonaf Manekan,” ujarnya.
Ambrosius menambahkan, kegiatan ini merupakan gerakan baru mahasiswa sekarang. Tak selamanya hari valentine dirayakan dengan hura-hura.
“Hari valentine memaknai sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama,” jelasnya.
Untuk diketahui, kegiatan tersebut diikuti oleh semua anggota HIMAPAN Kupang berjumlah 40 orang.
Aryanti Onenu seorang pengasuh Panti Asuhan Sonaf Maneka, mengaku bangga dan bersyukur atas kunjungan yang dilakukan HIMAPAN.
“Ini merupakan suatu bentuk kepedulian anak-muda untuk kami disini,” katanya.
Penulis : Tarsi Salmon
Editor : Adrianus Aba